Balai Bahasa Provinsi Jawa Tengah sejak 31 Januari 2022 membuka pendaftaran Pemilihan Duta Bahasa Jawa Tengah Tahun 2022. Acara yang digelar rutin setiap tahun ini memiliki tujuan untuk menemukan anak muda yang memiliki kepedulian, kecintaan dan kebanggaan terhadap bahasa dan sastra Indonesia. Nantinya duta Bahasa yang terpilih diharapkan mampu berkontribusi sebagai penggerak literasi di Jawa Tengah.
Dikutip dari situs resmi Balai Bahasa Jawa Tengah Ketua Panitia Pemilihan Duta Bahasa Jawa Tengah Tahun 2022 Poetri Mardiana Sasti menjelaskan bahwa Pemilihan Duta Bahasa Jawa Tengah terbuka untuk semua anak muda berusia 18-25 tahun dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dengan menyertakan rancangan atau produk kebahasaan atau kesastraan berbasis teknologi informasi yang nantinya dipresentasikan dan dinilai selama proses seleksi.
Poetri juga menambahkan, “Kemahiran berbahasa daerah dan asing akan diuji secara langsung selama seleksi.”
Pendaftaran berakhir pada tanggal 4 Maret 2022. Seluruh berkas yang diterima akan melalui seleksi administrasi dan akan diumumkan pada 11 Maret. Final Pemilihan Duta Bahasa Jawa Tengah 2022 sendiri rencananya digelar pada Mei 2022.
Untuk informasi lebih lanjut bisa langsung menghubungi panitia di Balai Bahasa Provinsi Jawa Tengah, Jalan Elang Raya No. 1, Mangunharjo, Tembalang, Semarang, nomor telepon (024) 76744357. Informasi kegiatan ini juga dapat diakses melalui laman balaibahasajateng.kemdikbud.go.id, Instagram @balaibahasajawatengah, atau media sosial Duta Bahasa Jawa Tengah @dutabahasa_jateng.
Informasi penting: